Rapat Penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD Kota Gunungsitoli 2021-2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Gunungsitoli

Anda memiliki keluhan atas layanan kami? Laporkan keluhan Anda ke pengaduan1278@bps.go.id

Selamat Datang! Untuk mendapatkan data BPS silakan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kota Gunungsitoli di Jalan Arah Puskesmas No.9 Dusun III Desa Hilinaa Kecamatan Gunungsitoli Kota Gunungsitoli, setiap hari kerja mulai pukul 08.00 WIB s/d 15.00 WIB

Rapat Penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD Kota Gunungsitoli 2021-2024

Rapat Penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD Kota Gunungsitoli 2021-2024

12 November 2020 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pada hari Kamis, 12 November 2020 pukul 09.30 s.d 11.30 WIB bertempat di ruang Rapat Bappeda Gunungsitoli diadakan Rapat Penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD Gunungsitoli. Acara diawali dengan laporan Kepala Bappeda dan dibuka oleh Sekda Kota Gunungsitoli Bapak Ir. Agustinus Zega, sekaligus memberi paparan.

Penyusunan Rancangan Teknokratik RPJMD bertujuan untuk menyiapkan pedoman perencanaan pembangunan Kota Gunungsitoli 2021-2024 sebagai dasar perencanaan bagi Walikota dan Wakil yang terpilih Pada tanggal 9 Desember 2020.

Rapat diikuti oleh para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD dan Kasubbag Bina Program di lingkungan Pemerintahan Kota Gunungsitoli. Kepala BPS Gunungsitoli, Sabar Alberto Harianja diundang sebagai Narasumber dan memberikan masukannya. 
Pada kesempatan tersebut BPS menyarankan agar memasukkan isu strategis, seperti: dampak Covid-19 terhadap sosial dan ekonomi Kota Gunungsitoli; masalah batas wilayah dan kependudukan serta kesenjangan pendapatan antar penduduk yang semakin melebar.

Sekda mengapresiasi masukan BPS Gunungsitoli tersebut dan meminta menjadi perhatian setiap OPD dalam merencanakan untuk memperhatikan isu-isu strategis. Acara ini ditutup oleh Sekda dengan memberikan penekanan terhadap jadwal penyusunan dokumen RPJMD.

Saohagolo, Ya'ahowu
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Gunungsitoli (BPS-Statistics of Gunungsitoli Municipality)Jl. Arah Puskesmas No.9 Dusun III Desa Hilinaa Kecamatan Gunungsitoli Kota Gunungsitoli 22810

 Mailbox : bps1278@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik