Rapat Koordinasi Daerah Pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 Kota Gunungsitoli - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Gunungsitoli

Anda memiliki keluhan atas layanan kami? Laporkan keluhan Anda ke pengaduan1278@bps.go.id

Selamat Datang! Untuk mendapatkan data BPS silakan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kota Gunungsitoli di Jalan Arah Puskesmas No.9 Dusun III Desa Hilinaa Kecamatan Gunungsitoli Kota Gunungsitoli, setiap hari kerja mulai pukul 08.00 WIB s/d 15.00 WIB

Rapat Koordinasi Daerah Pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 Kota Gunungsitoli

Rapat Koordinasi Daerah Pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 Kota Gunungsitoli

26 Februari 2020 | Kegiatan Statistik


Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 Kota Gunungsitoli dilaksanakan pada hari Rabu, 26 Februari 2020 di kantor walikota Gunungsitoli. Kegiatan ini dihadiri oleh Asisten Sekretaris Daerah Kota Gunungsitoli, Bapak Arham Dusky Hia yang sekaligus mewakili Walikota Gunungsitoli Bapak Ir.Lakhomizaro Zebua, pimpinan/perwakilan OPD/ BUMN/ BUMD/ Instansi vertikal di Kota Gunungsitoli, camat se-Kota Gunungsitoli serta perserta rapat koordinasi lainnya. Acara Rakorda diawali dengan pemaparan oleh tiga orang pemateri, yaitu Asisten Sekda Kota Gunungsitoli, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencacatan Sipil Kota Gunungsitoli, dan Kepala BPS Kota Gunungsitoli dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan mengisi Sensus Penduduk Online bersama-sama. Pemerintah Kota Gunugsitoli mendukung penuh dan mengajak pimpinan OPD/ BUMN/ BUMD/ Instansi vertikal, Camat, Kepala Desa dan Lurah serta masyarakat untuk mengisi data kependudukan pada Sensus Penduduk Online 2020 menuju Satu Data Kependudukan Indonesia. Melalui kegiatan ini diberitahukan bahwa penetapan target Sensus Penduduk Online 2020 salah satunya berdasarkan jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal ini dikarenakan ASN diharapkan memiliki kemampuan serta literasi terhadap IT yang lebih baik dibanding masyarakat umum. ASN diharapkan dapat menjadi agen untuk mengajak dan menghimbau masyarakat untuk berpartisipasi dalam Sensus Penduduk Online.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Gunungsitoli (BPS-Statistics of Gunungsitoli Municipality)Jl. Arah Puskesmas No.9 Dusun III Desa Hilinaa Kecamatan Gunungsitoli Kota Gunungsitoli 22810

 Mailbox : bps1278@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik